Pages

Senin, 12 Desember 2011

Jepang dan Russia Sedang Berusaha Mengklon Mammoth



Ilmuwan dari Jepang dan Russia melihat adanya kemungkinan untuk mengklon gajah purba tersebut setelah menemukan sample tulang bagus dari tanah beku di Siberia.

Menemukan inti sel seekor mammoth yang sempurna merupakan tantangan terbesar bagi para ilmuwan yang ingin menghidupkan kembali gajah purba ini semenjak tahun 90an. Dan jika penemuan pada bulan Agustus kemarin ini sukses, sebuah tonggak baru dalam sejarah ilmu pengetahuan akan terbentuk.

Tim dari Universitas Kinki Jepang dan museum mammoth Sakha Republic Rusia berhasil menemukan tulang sumsum mammoth dalam kondisi yang cukup baik dari sebuah gading tebal yang mereka ambil dari tanah beku Siberia.

Menurut para ilmuwan tersebut, dengan mengganti inti sel dari seekor gajah dengan apa yang didapat dari sel tulang sumsum mammoth, embryo seekor mammoth dapat diproduksi. Langkah selanjutnya adalah menaruh embryo mammoth itu ke dalam rahim seekor gajah. Dan jika penelitian ini sukses, gajah-gajah di taman safari pasti senang dapat melihat kerabat tua mereka kembali.

Global warming yang melanda dunia telah mencarikan daratan beku di daerah bagian timur Rusia, mengakibatkan semakin meningkatnya jumlah penemuan fossil gajah purba tersebut di sana.



sumber: physorg.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar